Christ Church, Melaka (Photo Credit: 100resilientcities.org)
Semua orang asyik dengan kehidupannya di dunia maya, mulai dari bangun tidur, perjalanan sekolah/ kerja, bahkan ketika sedang sibuk-sibuknya di kantor/ kampus pun masih menyempatkan untuk cek media sosial. Ada yang hanya sekedar melihat aktivitas temannya, ada yang sibuk saling berkomentar, ada pula yang selalu memposting apa pun yang mereka lakukan di medsos mereka. Dan... tampaknya saat ini instagram menduduki posisi teratas dalam kategori jumlah pengguna media sosial paling aktif di dunia.
Seperti yang kita ketahui, instagram adalah sebuah platform media sosial berbasis photo gallery yang memungkinkan penggunanya untuk memposting dan mempublikasikan hasil foto terbaiknya yang memiliki nilai estetika yang tinggi guna mendulang 'like' dari para pengikut (followers) masing-masing pemilik akun. Oleh karena itu, banyak orang berlomba-lomba menampilkan foto estetiknya di instagram, salah satunya dengan meningkatkan intensitas berlibur mereka. Liburan kini tidak hanya berfungsi sebagai cara merefresh pikiran yang sudah penat karena rutinitas yang padat, tapi juga seringkali dimanfaatkan sebagai salah satu upaya memperkaya dokumentasi foto estetik untuk kebutuhan media sosial seseorang.
Nah, berhubungan dengan pembahasan di atas, kali ini saya akan berbagi informasi mengenai beberapa spot foto unik dan estetik untuk kalian yang merencanakan liburan ke Malaysia tapi belum tahu tempat-tempat keren yang wajib dikunjungi untuk menambah koleksi foto keren kalian di Instagram. Penasaran apa saja? Let's check this out!
1. Petronas Twin Tower, Kuala Lumpur
Bahagianya Si Mas Berfoto Ria di Depan Petronas Tower
Ini adalah spot foto wajib buat orang yang melancong ke Negeri Jiran ini, kalau kata orang sih, kalau belum foto di sini berarti belum pernah datang ke Malaysia. He he he...
Spot Keren di Dataran Merdeka
Foto Ala-Ala di Depan Muzium Tekstil Negara
3. Masjid Jamek Lookout Point, Kuala Lumpur
Titik Utama Masjid Jamek Lookout Point
Point ini merupakan lokasi yang tepat untuk mengambil foto dengan background Masjid Jamek. Setting tempatnya sangat estetik lho, serasa berada di jalanan Eropa.
Duduk duduk cantik di Masjid Jamek Lookout Point
4. Malacca River
Salah satu jalan masuk ke Malacca River
Untuk kamu yang ingin foto-foto di pinggir sungai dengan perahu yang lalu-lalang, kamu bisa memilih Malacca River yang berada di pusat kawasan Melaka, yang dapat kamu tempuh hanya dengan waktu 2 jam dari Kuala Lumpur.
Tepi sungai Melaka
5. Christ Church, Melaka
Balkon Atas Christ Church, Melaka
Gedung Merah di titik 0KM Melaka ini menjadi magnet tersendiri untuk para pelancong di Melaka, gaya bangunannya bernuansa Portugis dengan arsitektur unik yang memiliki banyak jendela mengelilinginya.
Sisi Samping Bangunan Christ Church
6. A'Famosa, Melaka
Romeo-Juliet Main Kejar-Kejaran
St. Paul Church atau lebih dikenal dengan nama A'Famosa juga menjadi salah satu lokasi favorit untuk berfoto-foto keren di Melaka. Bentuk bangunannya seperti sebuah benteng dengan tinggi 5 meter. Ada sebuah patung pendeta di depan bangunan yang menjadi ikon dari lokasi ini.
Bagian Samping A'Famosa yang Tidak Kalah Estetik
7. Sky Shore Tower, Melaka
Lantai 42 Sky Shore Tower, Melaka
Lokasi ini menawarkan satu keunikan berbeda di Melaka, meskipun Melaka terkenal dengan wisata bangunan-bangunan berserahnya, namun lain hal dengan Sky Shore Tower, tempat ini menawarkan pemandangan Melaka yang dilihat dari ketinggian lantai 43 atau setara dengan 172 meter. Menurut pengakuan pengelola tempat ini, kamu dapat melihat wilayah Melaka dengan jarak pandang hingga 53 km jika dihitung dari segala sudut.
Rooftop Sky Shore Tower. Keren Kan!
(credit: 123mamanet.com)
Nah, itu tadi rekomendasi spot foto keren yang instagramable banget di Malaysia yang dapat menjadi opsi untuk kamu kunjungi. Sebagian besar tempat-tempat di atas dapat dikunjungi secara gratis lho tanpa memungut biaya sepeser pun. Jadi tunggu apa lagi? Yuk, datang dan ambil foto sepuas yang kamu suka.
Komentar
Posting Komentar